Rabu, 30 November 2011

PENDUDUK,MASYARAKAT,DAN KEBUDAYAAN


Sebelum kita mengulas kebudayan Yogyakarta kita harus mengetahui apasi kebudayan itu?apakah ada hubungannya kebudayaan dengan lingkungan hidup atau masyarakat?

Kebudayaan adalah semua hasil dari  karya, rasa dan cipta masyarakat. hubungan antara masyarakat dan kebudayaan, ini merupakan dwi tunggal,kebudayan akan lahir,tumbuh serta berkembang di dalam masyarakat begitu juga sebaliknya apabila tidak ada suatu masyarakat yang tidak didukung oleh kebudayaan.


Kebudayaan di Indonesia beraneka ragam,kebudayaan Indonesia bias di artikan sebagai ciri khas suatu daerah,walaupun Indonesia memiliki kebudayaan yang beranekaragam namun pada dasarnya terbentuk dan dipengaruhi oleh kebudayaan besar lainnya seperti tionghoa,india dan arab.

budaya Yogyakarta Kebudayaan DIY Daerah Istimewa Yogyakarta - Propinsi Yogyakarta sering di sebut sebagai kota budaya. Daerah ini memang sangat terkenal memiliki kekayaan budaya yang beragam.

Dalam hal kebudayaan propinsi Yogyakarta masih sangat kental dengan budaya Jawanya. Dalam kehidupan sehari-hari seni dan budaya seolah tak terpisahkan dan sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat, Tradisi selalu di pertahankan oleh kebanyakan masyarakat Yogyakarta. Bahkan setiap tahapan kehidupan mempunyai arti tersendiri. Nilai-nilai tradisional selalu mewarnai upacara-upacara adat budaya Yogya,bagi masyarakatnya propinsi Yogyakarta, seni dan budaya sudah menjadi satu bagian yang seolah tak terpisahkan dari kehidupan mereka.

BAHASA
alat berkomunikasi, bahasa pengantar sehari-hari umumnya masyarakat Yogyakarta menggunakan bahasa Jawa. Propinsi Yogyakarta merupakan salah satu pusat bahasa dari sastra Jawa seperti bahasa parama sastra, ragam sastra, bausastra, dialek, sengkala serta lisan dalam bentuk dongeng, japamantra, pawukon, dan aksara Jawa. Bahasa Jawa memuat begitu banyak kearifan yang telah diciptakan dan dipraktekkan oleh komunitas Jawa dalam sepanjang sejarahnya. Sebagai sarana komunikasi, Bahasa Jawa menunjukkan dan sekaligus mengatur hubungan antarmanusia, baik strata usia, strata sosial, hubungan kekerabatan, maupun konteks komunikasinya. Itulah mengapa, dalam Bahasa Jawa dikenal tingkatan-tingkatan berbahasa dalam berkomunikasi


KEMASYARAKATANNYA

Satu sama lain harus tolong-menolong, bantu-membantu, sehingga setiap permasalahan yang timbul dapat dihadapi dan diselesaikan secara lebih ringan dan memadai.sopan santun juga menjadi faktor utama dalam kemasyarakatan ini,dan prinsip hormat kepada orang yang lebih tua seperti kepada orangtua juga sangat di anjurkan,tidak boleh berkata kasar,membentak dsb.

SENI

Daerah Yogyakarta mempunyai banyak sekali apek kesenian di antaranya :
1.batik : merupakan salah satu cara pembuatan pakaian,batik mengacu pada dua hal : pewarnaan dan kain atau busana yang di buat.
jenis batik beragam2 :
2.wayang: sejak jaman prasejarah,masyarakat indonesia memeluk kepercayaan berupa memuja roh nenek moyang yang di sebut “dahyang”

UPACARA
1.upacara ngebor-ngebori:selametan yang di lakukan pada saat kehamilan berumur satu bulan.
2.upacara ngilmani : upacara yang di lakukan pada saat bayi berusia 5 bulan
3.upacara mitoni : upacara pada saat bayi berumur 7 bulan di dalam kandungan,menurut kepercayaan penduduk gadingharjo,bayi berumur tujuh bulan itu sudah menjadi bayi yang sudah siap lahir ke dunia

Nilai positif dari kebudayaan ini adalah semangat kebudayaan Yogyakarta yang tak pernah padam,.
masyarakat Yogyakarta selalu berusaha keras bersatu-padu dan bahu-membahu mengerahkan segenap sumber daya baik yang aktual maupun yang masih potensial dari semua pihak, baik tua maupun muda, baik lelaki maupun perempuan, baik atasan maupun bawahan, sehingga seluruh sumber daya itu dapat terkonsentrasi untuk didayagunakan meraih cita-cita dan hasil yang didambakan. Masyarakat Yogyakarata senantiasa percaya diri dalam bertindak (sengguh), tidak akan mundur setapak pun (konsisten) dan siap menanggung segala risiko apa pun (konsekuen) yang harus dihadapi (ora mingkuh) dengan penuh rasa tanggung jawab

SUMBERNYA:  

http://primantoro.web.id/?p=105

Tidak ada komentar:

Posting Komentar